SAMBUT WAISAK 2567/2023 GEMABUDHI SILATURAHMI KE TOKOH LINTAS AGAMA DI MAGELANG

Magelang, Jawa Tengah, GEMABUDHI.OR.ID, 05 Juni 2023 – Generasi Muda Budhis Indonesia (Gemabudhi) Pusat melakukan silaturahmi dengan para Penggerak Kebangsaan dan Lintas Agama di Magelang. Acara dilaksanakan di Kampoeng Dolanan Nusantara, Desa Bumiharjo, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Sabtu (3/6/2023).

Kegiatan diikuti sekitar 100 orang yang berasal dari berbagai komunitas di Magelang seperti Jamaah Kopdariyah; Svara Bhineka; Komunitas Pager Piring; Pemuda Pancasila; Patriot Garuda Nusantara; IPNU; Lesbumi; GP Ansor; Pemuda Muhammadiyah; BEM kampus STAIA SW; Kharisma; MLKI; PPTMN; Petanesia; SAR Grabag; Mafindo; FKUB Kabupaten dan Kota Magelang dan lain sebagainya.

Baca juga : Giat Baksos Gemabudhi Banten berkolaborasi dengan Yayasan Toa Se Bio Jakarta

 

Perwakilan Gemabudhi, Anes Prasetya mengucapkan terimakasih atas peran serta berbagai elemen bangsa yang ikut berpartisipasi mengawal perjalanan Thudong. Serta sambutan yang luar biasa dari masyarakat Indonesia, tanpa melihat golongan dan agama.

”Acara ini merupakan sarana menjalin komunikasi antar anak bangsa,” ucapnya dalam press release yang diterima Gemabudhi.or.id, Minggu (4/6/2023).

Pengelola Kampoeng Dolanan Nusantara, Abbet Nugroho yang akrab disapa Ki Sodong yang selaku tuan rumah mengatakan bahwa sesungguhnya inilah wajah Indonesia.

”Wajah masyarakat kita yang sangat menghormati setiap tamu tanpa memandang suku, agama, ras dan golongan. Kita harus bersama-sama mempertahankan sikap toleransi ini, sebagai sebuah anugerah yang Tuhan titipkan dalam hati kita,” katanya.

Dia menyebut, merujuk tema acara ini yakni ”Menebarkan Metta, Mempererat Persaudaraan Sesama” bahwa semua yang tergerak berpartisipasi dalam penyambutan dan pengawalan bhiksu Thudong merupakan cerminan cinta kasih atau metta. 

”Kita tidak mungkin melakukan itu tanpa ada cinta dalam hati kita. Maka marilah kita jaga Indonesia sebagai sebuah bangsa yang beradab,” ujarnya.

Ketua FKUB Kabupaten Magelang, Rahmat menekankan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan sesama anak bangsa.

”Diharapkan kegiatan serupa bisa terus dilaksanakan rutin setiap tahun, sebagai sebuah jalinan persaudaraan sesama anak bangsa,” katanya yang didampingi Wakil FKUB, Sulaiman.

About the Author

Leave a Reply

You may also like these