Mataram, 28 Oktober 2024 – Gemabudhi NTB ikut berpartisipasi dalam kegiatan Jambore Pemuda yang diselenggarakan oleh DPD KNPI NTB di Taman Wisata Gunung Jae. Acara ini berlangsung selama dua hari, yakni tanggal 27-28 Oktober 2024, melibatkan seluruh organisasi kepemudaan di Nusa Tenggara Barat serta sejumlah instansi terkait.
Kegiatan Jambore Pemuda ini dikemas dengan berbagai aktivitas menarik dan bermanfaat, seperti upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda dan pelepasan 20.000 bibit ikan nila ke perairan setempat.
Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda digelar sebagai simbol peringatan penting akan sejarah perjuangan pemuda dalam membangun persatuan bangsa, sementara pelepasan bibit ikan nila dimaksudkan sebagai wujud kepedulian terhadap kelestarian lingkungan serta potensi pengembangan.
Partisipasi Gemabudhi NTB dalam kegiatan ini mencerminkan dukungan penuh terhadap peran pemuda sebagai agen perubahan yang mampu membawa inovasi serta mengembangkan strategi baru dalam menghadapi Indonesia Emas 2045.
Dengan kehadiran organisasi kepemudaan seperti Gemabudhi NTB, diharapkan para pemuda dapat mengedepankan kolaborasi serta terus berkontribusi dalam menjadi garda terdepan sebagai agen perubahan.